TERNATE,IMc – Sejumlah komoditas harga pangan di pasar tradisional Kota Ternate Maluku Utara, pada Rabu, (19/3/2025) terpantau mulai mengalami kenaikan diantaranya cabai. Sementara telur ayam ras segar masih stabil di harga Rp36.050 per kilogram (kg) dan gula pasir lokal Rp21.000 per kg.
Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) Nasional yang dikelola Bank Indonesia diketahui, harga pangan di tingkat pedagang eceran di Kota Ternate, Maluku Utara, yaitu bawang putih di harga Rp63.750 per kg; dan bawang merah di harga Rp58.750 per kg.
Selanjutnya, harga beras kualitas bawah I Rp14.500 per kilogram (kg); beras kualitas bawah II Rp17.000 per kg; beras kualitas medium I Rp17.000 per kg; beras kualitas medium II yakni di harga Rp16.250 per kg; beras kualitas super I Rp18.500 per kg; dan beras kualitas super II di harga 17.500 per kg.
Seperti harga Tomat kemarin per kilo Rp 20 ribu naik menjadi Rp 30 ribu, Rica Nona (Cabe Rawit) sebelumnya Rp 60 ribu per kilo naik menjadi Rp 100 ribu per kilo. Rica Karibo (Cabe Kriting) sebelumnya Rp 45 ribu naik menjadi Rp 65 ribu per kilo. Bawang merah sebelumnya Rp 50 ribu naik Rp 55 ribu per kilo. Sementara bawang putih tetap diharga Rp 60 ribu per kilo.
Adapun PIHPS mencatat harga cabai merah besar di angka Rp60.000 per kg; dan cabai merah keriting Rp77.500 per kg sebelumnya di awal ramadan harga cabai keriting dijual Rp 65 ribu; cabai rawit hijau Rp110.000 per kg; dan cabai rawit merah dari Rp 100 ribu naik menjadi Rp117.500 per kg.
Selanjutnya, daging ayam ras segar di harga Rp44.000 per kg, dan daging sapi kualitas I Rp140.000 per kg. Kemudian, harga komoditas lainnya yakni minyak goreng curah di harga Rp21.500 per liter, minyak goreng kemasan bermerek I di harga Rp23.500 per liter, serta minyak goreng kemasan bermerek II di harga Rp20.500 per liter. (um)