Ribuan Pemudik Mulai Padati Pelabuhan

Ternate68 Dilihat
banner 468x60

TERNATE,IMc – Menjelang libur hari hari raya idul fitri 1446 hijriah, ribuan orang pemudik dari wilayah Maluku Utara (Malut) mulai memadati pelabuhan untuk berangkat ke kampung halaman masing-masing.

Seperti pada hari Minggu, (16/3/2025) tercatat ada sebanyak 1.300 pemudik yang akan berangkat dari Pelabuhan Ahmad Yani Kota Ternate. Pantauan di lokasi terminal penumpang, para pemudik sudah berjejer dan saling berdesakan menuju tangga naik kapal KM Sinabung.

banner 336x280

Ribuan pemudik ini rela menunggu berjam-jam di terminal penumpang untuk naik ke atas kapal KM. Sinabung yang diinformasikan akan berangkat menuju ke Kota Ambon, Sorong, Manokwari, Biak, dan Jayapura.

Salah seorang pemudik, Juwaria saat diwawancarai mengatakan dirinya bersama keluarga akan turun di Kota Ambon. Ia mengaku memilih mudik lebih awal agar secepatnya bertemu keluarga, dan takut kehabisan tiket.

“Mudik lebih awal agar lebih cepat bertemu keluarga di kampung, dan dapat ranjang di kapal karena biasanya penumpang padat juga jadi lebih awal juga biar perjalanan aman, karena muatan juga banyak,” ujar Ningsih

Sementara itu Kepala Pelni Cabang Ternate, M. Lutfi Israr menjelaskan bahwa untuk penumpang saat memasuki Ramadan kali ini sudah ada lonjakan baik yang naik dan turun.

“Hari ini untuk penumpang naik ada 1.300 orang dan penumpang turun 1.017 orang, dan proses embarkasi itu berjalan aman dan lancar,”jelas Lutfi.

“Memang ada lonjakan tapi tidak begitu signifikan, tapi memang sudah ada kenaikan dimana lost factor sudah mencapai 90 persen dari kapasitas kapal dan sebagian besar penumpang kapal motor Sinabung ini 60 persen penumpangnya turun di ambon,”sambungnya

Lutfi mengatakan untuk menghadapi angkutan lebaran 1446 H/ Tahun 2025, PT Pelni Cabang Ternate, telah menyiapkan 7 kapal penumpang, 2 diantaranya merupakan kapal sabuk Nusantara melayani Maluku, Maluku Utara dan Sulut.

“Pelni Ternate selama ini telah menyiapkan 7 kapal yang mana kapal tipe 2000, 1000 dan kapal tipe 500, yang akan melayani masyarakat untuk mudik,” kata Lutfi

Lebih lanjut kata Lutfi diperkirakan puncak arus mudik wilayah Maluku Utara terjadi pada tanggal 18 dan 23 Maret 2025.“Diperkirakan ada lonjakan penumpang di puncak arus mudik nanti,”tutup Lutfi. (um)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *